Rancang Bangun Aplikasi Izin Kerja Umum Berbasis Androidd

Authors

  • Radifan Almas Sudaryadi Politeknik Negeri Jakarta
  • Muslimin Politeknik Negeri Jakarta
  • Emis Supadma
  • Dedi Junaedi Politeknik Negeri Jakarta

Keywords:

Work Permit, Approval, Aplikasi Android, Firebase.

Abstract

Setiap ada pekerjaan non rutin yang dikerjakaan di PT. Solusi Bangun Indonesia perlu dikontrol dan diawasi bahayanya. Izin Kerja adalah salah satu dokumen yang menyertai pada setiap pekerjaan non rutin. Izin Kerja berisi mengenai pekerjaan yang akan dilakukan seperti bahaya dan langkah pencegahannya. Permasalahannya membuat sebuah izin kerja memerlukan waktu dan tenaga untuk mencari persetujuan dari supervisor dan manager area sehingga terdapat pekerjaan pekerjaan non rutin yang tidak disertai dengan izin kerja. Masalah lainnya adalah kurangnya pengawasan secara langsung terhadap area kerja dari pekerjaan non rutin membuat potensi bahaya di area kerja jadi semakin besar. Perancangan ini bertujuan untuk mengurangi waktu dan tenaga yang dibutuhkan untuk membuat izin kerja serta meningkatkan pengawasan terhadap area kerja oleh supervisor dan manager area. Menggunakan metode observasi izin kerja yang sudah ada, studi literature, diskusi dengan karyawan, serta perancangan aplikasi android, pembuatan aplikasi android dapat membantu meningkatkan efektifitas pembuatan serta pengawasan izin kerja. Peralihan dari media cetak ke media digital juga dapat memungkin penyimpan dalam cloud storage Firebase dimana izin kerja yang telah dibuat tidak akan hilang atau rusak. Hasilnya, berdasarkan pengujian aplikasi, waktu yang dibutuhkan untuk membuat izin kerja berkurang, supervisor dan manager area dapat melihat dan mereview area kerja dan tidak ada lagi lembar izin kerja yang rusak atau hilang di area kerja.

References

intellipermit. (2017, October 26). 9 Steps to Safe Work with a Permit. Retrieved 01 28, 2023, from https://www.intellipermit.com/9-steps-to-safe-work-with-a-permit/

Maharani, R., & Aman, M. (2017). SISTEM INFORMASI NILAI SISWA BERRBASIS WEB PADA SMA NEGERI 19 , 5(2), 6-9.

Meet Android Studio. (2023, January 25). Retrieved January 28, 2023, from https://developer.android.com/studio/intro

mostafaanwarhse. (n.d.). Permit To Work. (Health Safety Environment) Retrieved January 28, 2023, from https://sites.google.com/site/mostafaanwarhse/permit-to-work

Oracle. (n.d.). What Is a Database? Retrieved January 28, 2023, from https://www.oracle.com/database/what-is-database/

Program, E. (2022, December 29). Profile EVE Program. Retrieved from EVE Program Narogong: https://sites.google.com/site/eveprogramnarogong/home?authuser=0

PT. Kualitas Indonesia Sistem. (2022, March 16). Kiscerti.co.id. Retrieved January 28, 2023, from http://kiscerti.co.id/artikel/work-permit-izin-kerja

Putra. (2019, October 23). PENGERTIAN ANDROID: Sejarah, Kelebihan & Versi Sistem . Retrieved January 28, 2023, from https://salamadian.com/pengertian-android/

Rere Maharini, M. A. (2017). SISTEM INFORMASI NILAI SISWA BERRBASIS WEB PADA SMA NEGERI 19. JURNAL IPSIKOM, 15.

Safe, U O W. (1991). Permit To Work. Petroleum Management, 13(3), 6-7.

Safety Sign Indonesia. (2021, Oktober 04). Mengenal Jenis-Jenis Pekerjaan yang Membutuhkan Izin Kerja (Permit to Work). Retrieved 01 28, 2023, from https://safetysignindonesia.id/mengenal-jenis-jenis-pekerjaan-yang-membutuhkan-izin-kerja-permit-to-work/

Sarah Rahmatillah, M. M. (2021). Rancang Bangun Aplikasi Sistem Monitoring Walk By Inspection Berbasis Android Pada Area Crusher. Prosiding Seminar Nasional Teknik MesinPoliteknik Negeri Jakarta (2021), 8.

Setiawan, D. (2023, Mei 8). Pengenalan Class Diagram Pada UML: Konsep Dan Implementasi. Retrieved from Universitas STEKOM Universitas Sains dan Teknologi Komputer: https://teknik-komputer-d3.stekom.ac.id/informasi/baca/Pengenalan-Class-Diagram-pada-UML-Konsep-dan-Implementasi/

Sitorus, L. (2015). Algoritma dan Pemrograman. ANDI.

techopedia. (2018, September 5). Native Mobile App. Retrieved January 28, 2023, from https://www.techopedia.com/definition/27568/native-mobile-app

Downloads

Published

2023-12-01

How to Cite

Sudaryadi, R. A., Muslimin, Supadma, E., & Dedi Junaedi. (2023). Rancang Bangun Aplikasi Izin Kerja Umum Berbasis Androidd. Prosiding Seminar Nasional Teknik Mesin, 13(1), 612–620. Retrieved from https://prosiding.pnj.ac.id/sntm/article/view/1761

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>