Pelaksaan Pekerjaan Struktur Atas Lantai 9 Tower A 3 Proyek X
Abstract
Pelaksanaan pekerjaan struktur lantai 9 rumah susun PIK Pulo Gadung menggunakan bekisting semi sistem dan metode pembagian zona untuk memudahkan pengendalian dan pengawasan pekerjaan. Proyek akhir ini bertujuan untuk menyusun jadwal pelaksanaan, metode pekerjaan, menganalisis produktivitas alat, bahan dan tenaga. Pekerjaan struktur terdiri atas pekerjaan persiapan, pengukuran, pembesian, bekisting, pengecoran, dan pengawasan. Metode penelitian ini didapat dari kunjungan lapangan, studi kepustakaan dan interview. Hasil akhir yang didapatkan dari analisis kebutuhan bahan, alat, dan tenaga adalah jadwal pelaksanaan dan metode pekerjaan yang akan digunakan. Pada pekerjaan pembesian terdiri atas persiapan, pabrikasi, dan pemasangan. Pekerjaan bekisting terdiri atas persiapan, pabrikasi, pemasangan, dan pembongkaran. Tipe bekisting yang digunakan pada pekerjaan kolom, balok, dan pelat lantai adalah bekisting semi sistem PCH (Perth Construction Hire). Pekerjaan pengecoran terdiri dari persiapan, pengecoran, dan perawatan.